capture imaginations, awaken desires, unite the Jesuits and Collaborators in Christ mission

Senyuman De Britto di Tengah Pandemi

Date

SMA Kolese De Britto genap berusia ke-72. Perayaan ulang tahun kali ini agak berbeda karena dilakukan di tengah pandemi corona. Meskipun demikian, semaraknya tidak kalah istimewa. Perayaan yang mengusung nama Nawa Windu JB ini terasa istimewa dengan perayaan ekaristi konselebrasi Romo Kuntoro Adi SJ selaku Rektor bersama delapan romo alumni De Britto secara live stream di channel youtube De Brito. Para romo dari berbagai tempat misi termasuk Romo Tito SJ dari Nabire dapat secara lancar membawakan doa-doa ekaristi secara bergantian. Malam harinya,  perayaan dilanjutkan dengan acara sharing Lintas Masa sembilan Alumni De Britto. Pada kesempatan ini acara daring para guru dan alumni saling bertukar energi melalui sharing dari para alumni De Britto lintas generasi, mulai dari angkatan pertama yaitu angkatan 1951 hingga akan termuda yaitu angkatan 2020.

Untuk para siswa panitia menyelenggarakan lomba antar kelas membuat video ucapan selamat ulang tahun SMA Kolese De Britto ke-72. Pemenang lomba video terbaik ditentukan oleh tim guru De Britto, sedangkan untuk kategori video ter favorit ditentukan dari jumlah like terbanyak. Pemenang dari lomba ini mendapat hadiah berupa pulsa bagi anggota kelas, yang kelasnya menjadi juara dari salah satu dua kategori itu.

Olahraga bersama di lapangan sepak bola SMA Kolese De Britto

Selain berbagai acara di ruang virtual, perayaan Nawa Windu juga berlangsung secara luring pada hari sebelumnya, yakni acara olahraga bersama para guru di lapangan sepak bola SMA Kolese De Britto. Dengan tetap mengikuti protokol covid-19, para guru dan karyawan JB antusias mengikuti berbagai cabang olahraga bersama mulai dari lari, senam bersama, badminton, ping-pong, dan tentunya gowes atau bersepeda ke Sambi Sari dan Lava Bantal, Brebah. Perayaan Nawa Windu kali ini juga menjadi lebih berkesan dengan beberapa  penyerahan penghargaan kepada para guru yang telah mengajar selama sepuluh tahun, dua puluh tahun dan bahkan tiga puluh tahun. Itulah beberapa mometum kegembiraan kami. Di tengah pandemi Covid-19, kami masih menemukan senyum satu sama lain. AMDG.  

 Genesius Bagas Waradana (XI MIPA 1)

More
articles

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *