capture imaginations, awaken desires, unite the Jesuits and Collaborators in Christ mission

Meningkatkan Kualitas Pendidikan yang Merdeka dalam Semangat Petrus Kanisius

Date

Jumat, 21 Oktober 2022, menjadi momen penting bagi keluarga besar Yayasan Kanisius yang merayakan ulang tahun ke-104 dalam memberikan pelayanan di bidang pendidikan. Lebih istimewa bagi Yayasan Kanisius Cabang Surakarta, karena selain merayakan hari ulang tahun ke-104 juga sekaligus meresmikan gedung baru SD Kanisius Murukan, Wedi, Klaten.

SD Kanisius Murukan semula terbagi ke dalam dua lokasi. Lokasi timur menempati gedung milik Suster-suster Abdi Kristus untuk kelas 1-2. Sedangkan lokasi barat milik SD Kanisius Murukan digunakan untuk kelas 3-6. Pembangunan gedung ini menghabiskan dana kurang lebih Rp 2 miliar dan berlangsung dari bulan November 2021 sampai bulan Agustus 2022. Pembangunan gedung tidak lepas dari peran serta kemurahan hati para donatur.

Panitia perayaan ulang tahun ke-104 Yayasan Kanisius kali ini dipercayakan kepada regio Klaten yang diketuai oleh Ibu Nurbani Wijayanti. Pada acara ini panitia mengundang seluruh Kepala Sekolah TK, SD, SMP, SMA, SMK di Yayasan Kanisius Cabang Surakarta serta para donatur dan pemerhati Kanisius. Selain itu, para guru dan siswa di seluruh sekolah Yayasan Kanisius Cabang Surakarta dapat mengikuti rangkaian acara ini melalui live streaming Youtube.

Acara diawali dengan Perayaan Ekaristi secara konselebrasi oleh Pater Joseph M.M.T Situmorang, S.J. selaku Kepala Yayasan Kanisius Cabang Surakarta; Pater V. Istanto Pramuja, S.J. selaku Ketua BKS Kevikepan Surakarta; dan Romo A.G. Luhur Prihadi, Pr. selaku Romo Paroki Santa Perawan Bunda Kristus Wedi. Perayaan Ekaristi dimeriahkan oleh suara merdu siswa-siswi SD Kanisius Murukan. Dalam perayaan ini, Pater Benedictus Hari Juliawan, S.J. Provinsial Serikat Jesus Provinsi Indonesia, menyampaikan sambutan melalui video karena beliau tidak dapat hadir dalam acara ini.

Pemberkatan gedung SD Kanisius Murukan, Wedi, Klaten.
Dokumentasi: YKC Surakarta

Setelah Perayaan Ekaristi, siswa-siswi sekolah Kanisius di Regio Klaten saling unjuk kebolehan. Perwakilan komunitas TK/SD Kanisius Murukan dengan tari Nusantara yang menceritakan keragaman budaya Indonesia. TK/SD Kanisius Delanggu menampilkan gerak dan lagu. Selain itu, Komunitas TK/SD Kanisius Mlese menampilkan tari Jaranan dan tari Caping sebagai salah satu bentuk pelestarian budaya Jawa. Komunitas TK/SD Kanisius Sidowayah juga menampilkan dolanan anak yang menceritakan suasana bermain anak-anak di pedesaan. Tak kalah menariknya penampilan komunitas SDK Bayat dengan permainan alat musik Jimbe dan persembahan terakhir dari perwakilan komunitas SMA Kanisius Boyolali yang mempersembahkan Tari Topeng Ireng yang menambah semarak acara ini. Di sela-sela acara, panitia membagikan doorprize bagi tamu yang hadir dalam perayaan HUT Yayasan Kanisius ke-104 dan pemberkatan gedung baru.

Semoga di ulang tahunnya yang ke-104 ini Yayasan Kanisius khususnya sekolah-sekolah di Yayasan Kanisius Cabang Surakarta semakin meningkatkan pelayanan di dunia pendidikan dengan meneladan semangat Santo Petrus Kanisius, seperti tema yang diangkat pada ulang tahun Yayasan Kanisius kali ini “Meningkatkan Kualitas Pendidikan yang Merdeka dalam Semangat Petrus Kanisius”.

Kontributor: Nurbani Wijayanti – Kepala Sekolah SD Kanisius Sidowayah, Surakarta

More
articles

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *